September 30, 2022

Tampak Sama Nyatanya Tidak, Ini Perbedaan Cafe dan Coffee Shop

Walaupun nampaknya sama-sama sering dikunjungi orang banyak untuk menikmati minuman, namun nyatanya ada perbedaan cafe dan coffee shop, lho! Apa saja, ya? 

POST EVENT 7.7 MOBILE
Isi Artikel

Pasti Tappers sudah tidak lagi asing dengan cafe dan coffee shop, bukan? Ini adalah tempat yang sering dikunjungi oleh orang-orang untuk sekedar menikmati minuman, bertemu teman, atau bekerja. Walaupun keduanya sekilas nampak sama, tapi nyatanya terdapat perbedaan antara cafe dan coffee shop, lho. Bagi yang belum paham, simak penjelasannya berikut yuk. 

Perbedaan Cafe dan Coffee Shop

perbedaan cafe dan coffee shop
gambar: freepik.com

Perbedaan paling mendasar antara cafe dan coffee shop ini terletak pada menu kopinya. Di mana menu kopi biasanya menjadi ciri utama atau fokus sebuah coffee shop. Lalu, kamu juga akan menemukan berbagai macam metode pembuatan kopi yang beragam saat berada di coffee shop. Selain itu, banyak juga yang menyediakan minuman lain seperti teh. 

Sedangkan, cafe biasanya fokus pada menu makanannya sehingga sering juga disebut sebagai restoran. Jadi memang lebih banyak menyediakan berbagai macam pilihan makanan dan minuman baik itu camilan ataupun lainnya. Agar lebih jelas, ini pengertian masing-masing dari cafe dan coffee shop. 

1. Pengertian Cafe

Bagi kamu yang memang suka nongkrong pasti lebih mengenal tentang cafe, bukan? Cafe  adalah sebuah tempat yang umumnya digunakan untuk berbincang-bincang sambil menikmati makanan dan minuman. 

Lalu, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa menu yang ditawarkan cafe akan lebih beragam yang sifatnya makanan ringan dan minuman. Selain itu, desain cafe juga akan dibuat menarik atau saat ini lebih dikenal dengan sebutan instagramable, agar banyak orang penasaran dan ingin berkunjung. Kamu juga bisa menghadirkan live musik untuk menghibur pengunjung yang datang.

2. Pengertian Coffee Shop

Seperti namanya Coffee Shop adalah sebuah tempat yang menawarkan berbagai macam minuman kopi. Seiring perkembangan zaman, kini coffee shop juga menyediakan macam-macam teh dan camilan.

Bedanya dengan cafe adalah coffee shop menyajikan kopi-kopi yang sangat unik dengan pengemasan modern. Bahkan ada juga sebagian coffee shop yang menyediakan macam-macam biji kopi dari penjuru nusantara. 

Dari sisi desain interiornya sendiri, coffee shop berbeda dengan warung kopi, karena dibuat lebih mewah, dan elegan. Sehingga, banyak sekali orang lebih memilih coffee shop sebagai tempat untuk mengerjakan pekerjaan, berkumpul dengan teman atau melakukan kegiatan lain. 

Walaupun memiliki perbedaan dari segi menunya, tapi untuk bisa mulai usaha cafe atau coffee shop sendiri sebenarnya hampir sama. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kamu akan mulai usaha seperti konsep, lokasi, hingga fasilitasnya. 

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan saat Membuat Usaha

perbedaan cafe dan coffee shop
gambar: freepik.com/benzoix

1. Pastikan konsep usaha sudah matang

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah merencanakan konsep agar penentuan target pasar akan lebih mudah dilakukan. Baik itu cafe maupun coffee shop harus sama-sama memiliki konsep yang matang, ya Tappers. 

2. Buat ruangan yang nyaman dan cukup untuk pengunjung menikmati hidangan

Hal kedua adalah membuat ruangan yang nyaman dan cukup untuk pengunjung agar bisa menikmati hidangan serta suasana cafe atau coffee shop milikmu. Pastikan para pengunjung bebas melakukan aktivitas sehingga mereka tidak perlu bersenggolan dengan orang lain ketika bergerak. 

Selain itu, pastikan memilih interior dan eksterior yang sesuai konsep sehingga membuat konsumen menikmati makanan dan minuman dengan puas.Perhatikan juga aspek furniture seperti meja dan kursi, warna ruangan, serta pencahayaan yang digunakan. 

Lalu, pertimbangkan juga untuk menyediakan smoking area bagi konsumen yang merokok. Tujuannya agar asap rokok tidak mengganggu pelanggan lain yang berada di ruangan ber-AC. 

3. Fasilitas 

Hal ketiga adalah fasilitas apa yang akan kamu sediakan di cafe dan coffee shop. Umumnya memang banyak pelaku bisnis memberikan fasilitas Wifi gratis dan stop kontak, agar pengunjung yang sedang bekerja bisa lebih nyaman duduk di cafe milikmu sambil menyantap hidangan. 

4. Pilih lokasi yang strategis

Hal keempat atau yang terakhir adalah memilih lokasi strategis, agar mudah dijangkau dan dilihat oleh konsumen sehingga membuat mereka ingin berkunjung dan mencobanya. Kamu juga dapat memilih tempat yang berlokasi di tempat-tempat ramai pejalan kaki atau dekat dengan pusat kuliner, ya. 

Itulah perbedaan antara cafe dan coffee shop. Jadi, walaupun nampak sama namun keduanya berbeda dari segi menu yang dihidangkan. Di mana cafe cenderung menyediakan makanan ringan dan minuman. Sedangkan coffee shop, lebih fokus pada minuman kopinya. 

Meskipun begitu, ketika kamu akan  Mulai Usaha cafe atau coffee shop keduanya harus memiliki konsep yang matang, dan pastikan menggunakan sistem berbasis digital dalam pengelolaannya dengan Youtap POS, ya. Aplikasi satu ini menyediakan macam-macam fitur canggih yang dapat membantu membuat laporan penjualan melalui pencatatan transaksi secara otomatis. 

perbedaan cafe dan coffee shop
AriantiK

Penulis profesional sejak tahun 2019 dengan spesialisasi penulisan terkait bisnis, UMKM, lifestyle, dan topik lainnya.

Silahkan isi form untuk mendownload e-book!
Link download akan muncul otomatis setelah mengisi data.
Terima kasih! Silahkan download e-book berikut.
Oops! Something went wrong while submitting the form.

Postingan Terkait

Kembali ke Halaman Utama