Youtap BOS
Platform B2B Marketplace sebagai solusi belanja grosir online terlengkap, termurah, dan tercepat untuk kebutuhan usahamu
Solusi untuk BOS UMKM
Buka Youtap BOS
Alisa Youtap
Typically replies in a few hours
Alisa Youtap
Halo! Ada yang bisa Alisa bantu?
Start Whatsapp Chat
July 21, 2022

Apa Alasan Investor Melakukan Pendanaan Bisnis Kuliner?

Bagi kamu pelaku usaha yang sedang mencari investor untuk menjalankan seluruh rencana kegiatan, maka pahami dulu yuk alasan investor melakukan pendanaan bisnis kuliner.

Isi Artikel

Perlu kamu ketahui bahwa ada beberapa alasan investor berani melakukan pendanaan ke sebuah bisnis. Bagi kamu pelaku bisnis kuliner yang saat ini sedang mencari pendanaan atau investor, sebaiknya simak beberapa hal berikut ini terlebih dahulu, yuk. 

Alasan Investor Melakukan Pendanaan ke Bisnis Kuliner

1. Pemilik bisnis itu sendiri

Alasan pertama mengapa investor ingin melakukan pendanaan ke bisnis kuliner karena pemiliknya itu sendiri. Pasalnya, di tahap awal apalagi jika bisnis masih baru, tentu belum ada hasil yang signifikan. Sehingga persistensi, motivasi, value, ambisi, serta semangat yang dimiliki oleh pemilik bisnis bisa jadi daya tarik investor. 

2. Bisnis memiliki potensi dan pertumbuhan market yang bagus

pendanaan bisnis kuliner
gambar: freepik.com/Drazen Zigic

Alasan kedua, karena bisnis memiliki potensi dan pertumbuhan market yang cukup bagus. Oleh karena itulah, kamu wajib paham tentang Market Growth, Market Size, Market Potential, dan Market Share agar dapat memaksimalkan skala bisnis di pasar. Selain itu juga bisa memiliki peluang untuk mendapatkan pendanaan dari investor.

3. Pertumbuhan penjualan bisnis 

Alasan ketiga, karena adanya pertumbuhan penjualan bisnis. Ketika ingin mendapatkan dana dari investor, pastikan kamu memperlihatkan pertumbuhan penjualan yang konsisten dari waktu ke waktu. 

Tak hanya itu saja, perlihatkan juga pertumbuhan jumlah outlet sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan sebelumnya. Kedua faktor tersebut memang sangat penting bagi investor untuk bisa menilai apakah bisnis milikmu potensial dan menguntungkan atau tidak jika mendapatkan pendanaan dari investor. 

4. Adanya profit atau keuntungan bisnis 

pendanaan bisnis kuliner
gambar: freepik.com/user6702303

Alasan keempat, melihat apakah adanya profit atau keuntungan bisnis. Profit ini memang menjadi salah satu indikator paling untuk menarik minat investor agar mau melakukan pendanaan atau investasi. 

Apabila Net Operating Income atau profit dari kegiatan operasional sebelum dikurangi biaya Back Office dan Marketing sangat bagus, maka bisa menjadi acuan awal yg memperlihatkan bahwa ada potensi untuk melakukan scale. Jadi, tidak hanya memastikan penjualan bisa terus tumbuh, tapi juga cost yang bisa dijaga atau tidak, sehingga profit atau keuntungan usaha bisa stabil sesuai target. 

5. Kerja tim dalam sebuah bisnis 

Kelima, mempertimbangkan bagaimana kerja tim dalam bisnis tersebut. Ini juga menjadi bagian penting yang harus dipertimbangkan karena tidak hanya pemilik bisnisnya saja, tetapi juga harus didukung dengan tim yang baik dalam melakukan operasionalnya. Tujuannya untuk mendukung bisnis dapat berjalan dengan lebih cepat dan sustain.

6. Perencanaan bisnis

Terakhir atau keenam, perencanaan bisnis yang matang. Agar bisa mendapatkan investasi yang cukup besar, kamu harus memiliki perencanaan bisnis yang terukur, terstruktur, dan berdasarkan data jelas. Selain itu, juga harus ada planning eksekusi yang matang. 

Itulah beberapa alasan mengapa investor ingin melakukan pendanaan ke bisnis kuliner. Jadi, pastikan agar bisnis kuliner milikmu sudah mempersiapkan hal-hal yang telah disebutkan di atas, ya. Tidak hanya itu saja, tapi kamu juga perlu menggunakan sistem berbasis digital untuk mengelola bisnis seperti Youtap POS

AriantiK

Penulis profesional sejak tahun 2019 dengan spesialisasi penulisan terkait bisnis, UMKM, lifestyle, dan topik lainnya.

Komentar Kamu

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Responses
--
Name
2 days ago

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Suspendisse varius enim in eros elementum tristique. Duis cursus, mi quis viverra.

ReplyDelete
Name
2 days ago

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Suspendisse varius enim in eros elementum tristique. Duis cursus, mi quis viverra.

ReplyDelete
Silahkan isi form untuk mendownload e-book!
Link download akan muncul otomatis setelah mengisi data.
Terima kasih! Silahkan download e-book berikut.
Oops! Something went wrong while submitting the form.

Postingan Terkait

Kembali ke Halaman Utama